Minggu, 30 September 2012

REFLEKSI KEISLAMAN


Ada suatu prinsip dalam beragama yang sering kita abaikan, sering dikalahkan untuk memenuhi tuntutan nafsu. Prinsip tersebut adalah pola hubungan antara muslim dengan Tuhannya, Allah Swt. Sebagian orang sangat formal menjalin hubungan dengan Sang Maha Pencipta, seolah-olah ada jarak yang sangat jauh dengan-Nya, seperti kebiasaan manusia membuat jarak karena status sosial. Kita lupa bahwa Allah Swt akan senantiasa dekat dengan hambaNya yang mendekatkan diri. Sebagaimana firmannya, وَإِذَا سَأَلَكَ عِبَادِي عَنِّي فَإِنِّي قَرِيبٌ أُجِيبُ دَعْوَةَ الدَّاعِ إِذَا دَعَانِ فَلْيَسْتَجِيبُوا لِي وَلْيُؤْمِنُوا بِي لَعَلَّهُمْ يَرْشُدُونَ "Dan apabila hamba-hambaKu bertanya kepadamu tentang Aku, (katakanlah) Aku dekat, Aku mengabulkan doa orang yang berdoa kepadaKu, Maka ia hendaklah menunaikan perintahku dan hendaklah beriman kepadaKu, agar mereka mendapat petunjuk (Al-Baqarah 186) Bahkan Allah menegaskan betapa dekatnya Dia dengan manusia, hambanya. Sebagaimana firmannya dalam surat Qaaf ayat 16 : وَلَقَدْ خَلَقْنَا الْإِنْسَانَ وَنَعْلَمُ مَا تُوَسْوِسُ بِهِ نَفْسُهُ وَنَحْنُ أَقْرَبُ إِلَيْهِ مِنْ حَبْلِ الْوَرِيدِ "Dan sesungguhnya kami menciptakan manusia dan Kami mengetahui apa yang tegores dalam hatinya. Dan Kami lebih dekat kepadannya daripada urat lehernya" Ukuran kedekatan manusia dengan Penciptanya tidak diukur dengan ruang dang waktu. Tak sedetik atau sehelai rambut yang yang dijadikan ukuran, tetapi kedekatan transendental, kedekatan munajat tanpa antara dan tanpa perantara. Ukuran kedekatan adalah kadar kecintaan kita kepada-Nya. Seorang pencinta tak akan pernah lupa, pada sang Kekasihnya. Setiap saat, setiap relung jiwanya secara sadar dan tulus hanya terisi oleh kecintaan terhadap Allah. Seperti firman Nya : أَلَا بِذِكْرِ اللَّهِ تَطْمَئِنُّ الْقُلُوبُ Artinya : "Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah-lah diperoleh ketentraman hati" (Ar-rad 28) Tak sedetikpun ia ingin berpaling walau dalam keadaan yang paling sulit. Segala yang dilakukan dan yang dihasilkan adalah wujud dan buah kecintaan dan kesetiannya kepada Yang Maha Kasih - Ungkapan dan sikapnya benar-benar manifestasi dari kepasrahan dalam mengemban kalimat "Bismillahirrahmanirrahim" Manis atau pahit perjalanan hidupnya diterima dengan rasa sukur dan tawakkal. Ia tak pernah berburuk sangka terhadap Allah, walaupun ia hanya menerima derita dan kekurangan sebagai buah usaha kerasnya. Ia segera mengembalikan kepada dirinya bahwa kegagalan bukan karena semata-mata kehendak Allah tetapi karena faktor manusia. Sikap kecintaan dan kepasrahan yang total seperti itulah yang harus dibangun jika kita memilih Islam sebagai jalan menuju kebahagiaan dunia akhirat. Kecintaan dan sikap pasrah yang total ini sekaligus merupakan benteng seorang muslim terhadap segala bentuk godaan karena Allah akan membalas kecintaannya dengan ampunan, sebagaimana firmannya : قُلْ إِنْ كُنْتُمْ تُحِبُّونَ اللَّهَ فَاتَّبِعُونِي يُحْبِبْكُمُ اللَّهُ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوبَكُمْ وَاللَّهُ غَفُورٌ رَحِيمٌ Artinya : "Katakanlah (Wahai Muhammad), jika engkau mencintai Allah, maka ikutilah aku, maka Allah akan mencintai kalian dan mengampuni dosa-dosa kalian" Ali Imran -31. Manifestasi kecintaan kita kepada Allah Swt, disamping taat beribadah, melaksanakan apa yang diperintahkan dan menjauhi larangannya juga harus membangun kepribadian yang dapat menerima dan memancarkan kecintaan kepada Allah maupun kepada sesama makhluk. Membangun kepribadian seperti itu harus ditegakkan dengan kerangka keimanan, ketaqwaan, keihlasan dan kesabaran, yang merupakan satu kesatuan yang menjadi citra diri seorang muslim, dalam membuhul hablumminallah dan hablumminanas. Iman yang kuat yang mewujud dalam perilaku akan melahirkan ketaqwaan, ketaqwaan mewujud dalam keihlasan dalam menjalani hidup dan kesabaran menerima segala tiba. Demikian banyak fimran Allah dalam Al-Qur'an yang menunjukkan bagaimana membangun citra diri yang dicintai Allah. Demikian juga ayat-ayat tentang betapa cintanya Allah kepada hambanya yang mampu membangun citra diri yang siap menerima dan memancarkan cinta ilahiyah seperti itu. Untuk itu , marilah kita membuka hati kita untuk mencari cinta dan ridha Allah dengan menggali Al-Qur'an sebagai acuan dalam membangun kepribadian, seperti kepribadian dan akhlaq Rasulullah. Firman Allah dalam surat Maryam ayat 96 : إِنَّ الَّذِينَ آَمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ سَيَجْعَلُ لَهُمُ الرَّحْمَنُ وُدًّا "Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan beramal kebajikan Yang Maha Pemurah akan mengaruniai mereka kasih sayang" Siapa yang tidak merindukan kasih sayang Allah, pada dasarnya ia telah terjerembab kedalam kenistaan karena kesombongannya. Nauzubillahi min zalik. karena orang yang beriman lebih besar cintanya kepada Allah dari segala sesuatu yang ada didunia. Sebagaimana firmannya : وَالَّذِينَ آَمَنُوا أَشَدُّ حُبًّا لِلَّهِ "Dan orang-orang yang beriman lebih besar cintanya kepada Allah" Al-Baqarah 165. Selanjutnya marilah kita perhatikan sabda Rasulullah yang menunjukkan jalan menuju kenikmatan iman dengan cinta Allah : عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ ثَلَاثٌ مَنْ كُنَّ فِيهِ وَجَدَ بِهِنَّ حَلَاوَةَ الْإِيمَانِ مَنْ كَانَ اللَّهُ وَرَسُولُهُ أَحَبَّ إِلَيْهِ مِمَّا سِوَاهُمَا وَأَنْ يُحِبَّ الْمَرْءَ لَا يُحِبُّهُ إِلَّا لِلَّهِ وَأَنْ يَكْرَهَ أَنْ يَعُودَ فِي الْكُفْرِ بَعْدَ أَنْ أَنْقَذَهُ اللَّهُ مِنْهُ كَمَا يَكْرَهُ أَنْ يُقْذَفَ فِي النَّارِ "Tiga perkara yang apabila terdapat pada diri seseorang maka ia akan mendapatkan manisnya iman, yaitu : Allah dan RasulNya lebih ia cintai dari yang lain ; mencintai seseorang hanya karena Allah, dan benci untuk kembali kepada keingkaran sebagaimana ia tidak suka dilemparkan ke dalam neraka ( Bukhari Muslim)" Maka Islam sebenarnya menyerukan cinta kepada Allah, cinta kepada Rasul, cinta kepada agama, akidah serta memerintahkan untuk menebarkan cinta kasih kepada sesama manusia dan makhluk secara umum. Untuk menegaskan hal ini, Rasulullah bersabda : قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لَا تَدْخُلُونَ الْجَنَّةَ حَتَّى تُؤْمِنُوا وَلَا تُؤْمِنُوا حَتَّى تَحَابُّوا أَوَلَا أَدُلُّكُمْ عَلَى شَيْءٍ إِذَا فَعَلْتُمُوهُ تَحَابَبْتُمْ أَفْشُوا السَّلَامَ بَيْنَكُمْ Artinya : "Demi zat yang diriku ada di tanganNya, kamu tidak akan masuk surga jika kamu tidak beriman, dan kami tidak beriman dengan sempurna jika kamu tidak saling mencintai. Maukah kamu kutunjukkan jalan untuk saling mencintai ? 'Sebarkanlah salam diantara kalian" (Muslim) Hadis ini jelas menunjukkan bahwa untuk masuk sorga seseorang harus beriman, kualitas keimanan seseorang tergantung pada kualitas cintanya. Maka cinta kepada Allah adalah syarat dalam iman, hukum dalam akidah dan menjadi asas bagi agama.

Jumat, 21 September 2012

Kejutan Jumat Pak Gubernur

Jamaah Masjid Pusaka Al-Hamidy Pagutan Mataram mendapat kejutan dengan naik ke mimbar Tuan Guru Bajang Bapak Gubernur memberikan khotbah jumat (21/10). Jamaah masjid saling bertanya-tanya apakah yang menjadi khotib jumat adalah betul bapak gubernur. Setelah selesai pelaksanaan jumat, beliau menyempatkan beramah tamah dengan jamaah masjid, pengantar dari Ustad Habibul Badawi selaku Penghulu masjid menyampaikan sejarah singkat masjid dan keterkaiatan atau persaudaraan diantara masyarakat yang ada di lingkungan presak timur. Sementara itu, Gubernur menyampaikan kegembiraannya dapat melakukan sholat jumat dengan jamaah masjid dimana sebelumnya beliau melepas kloter pertama dari lima belas kloter jamaah NTB yang berangkat ke tanah suci di Bandara Internasional Lombok (BIL). Walau tidak ada kebetulan pada diri Allah, saya berkesempatan melaksanakan jumat bersama walaupun tidak pernah saya jadwalkan tempat jumat hari ini, lanjutnya. Beliau berpesan agar masyarakat tetap menjaga keamanan, ketertiban, dan kebersamaan. Masalah selalu ada kewajiban kita sebagai muslim harus menyelesaikannya dengan musyawarah dengan hati yang ikhlas dan keinginan yang bersih. Ditambahkan pula TGH. Zainul Majdi, Masjid AL-Hamidy pantas disebut sebagai masjid pusaka bukan hanya bangunan fisik masjid saja namun sejarah berdirinya masjid yang didirikan oleh salah satu dari tiga serangkai ulama besar pulau lombok TGH. Abdul Hamid tahun 1892. Pada kesempatan yang sama beliu disajikan dengan makanan tradisional berupa urap jagung dengan serbat. Beliau terlihat menikmati hidangan yang disediakan sambil sesekali bertanya bahan dan cara pembuatan makan tersebut. Acara ditutup dengan foto bersama perangkat masjid dan tokoh agama yang ada di lingkungan tersebut.

Selasa, 18 September 2012

Jadwal Keberangkatan Haji NTB 2012


Sabtu, 15 September 2012

Makasih Pak Nukman Luthfie

PORTAL_Mataram. Walad salah satu relawan TIK dari KM Portal_Mataram awalnya enggan untuk diajak mengikuti pelatihan relawan, apalagi dia sebagai pengganti dari salah satu relawan yang tidak bisa hadir. Sambil menggerutu, dia akhirnya pergi ke Hotel Lombok Raya sebagai tempat penyelengaraan. Walad yang sehari-hari sebagai petugas keamanan atau security sebuah perusahaan yang ada di kota mataram Kelihatan dia tidak begitu suka dengan berbagai kegiatan yang akan diikuti, apalagi pelatihan dimulai jam 2 siang. Kopi mungkin sebagai penolong dia tidak tertidur saat mengikuti beberapa presentasi. sambil membuka beberapa halaman buku yang diberikan panitia, dia terus berjuang mengikuti jadwal acara yang berlangsung. Namun dia sangat tertegun dan sesekali tertawa mendengar apa yang disampaikan oleh salah satu narasumber. Nukman Lutfi salah satu presentator yang jebolan sarjana nuklir, keluaran pesantren, dan berbagai background yang ada dibelakangnya. Apa yang menarik dari yang disampaikan pak Nukman, menurut Walad, “ saya memiliki fasilitas dan mempunyai beberapa akun yang berhubungan dengan internet seperti yang dikatakan pak Nukman, saya mau mengoptimalkan apa yang saya punya dulu, seperti yang saya dengar.
Hal senada juga disampaikan Samsul, salah seorang relawan yang juga penggiat seni ukir kayu. Saya mau mencoba memperkenalkan produk saya, dulunya saya kira lewat web side saja bisa dilakaukan promosi, namun sosial media ternyata juga bisa dijadikan media promosi. Dalam presentasi yang disampaikan Nukman Luthfie, bapak yang suka humor ini banyak menyorot aktifitas pengguna internet kebanyakan digunakan untuk refresing, namun ia menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan value yang harus didapat saat berinteraksi dengan internet, baik melalui fasilitas yang ada berupa facebook, twitter, blog, atau yang lainnya.

Jumat, 14 September 2012

IMTAQ di SDN 42 AMPENAN

Nampak Ayak dan teman-teman wanitanya di salah satu sekolah dasar di pagutan membuka tas mencari juz amma dan buku yassin, sementara yang laki-laki sibuk mempersiapkan alas tempat duduk berupa karpet. Kegiatan yang dimulai sejak jam tujuh pagi dihadiri pula oleh guru agama kepala sekolah serta guru-guru lainnya. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang cukup lama dilaksanakan. Pada kultumnya Kepala sekolah, Johariah, S.Pd mengajak kepada siswa-siswi bahwa dengan imtaq yang dilaksanakan supaya dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, ia mengajak seluruh masyarakat sekolah untuk memberikan salam saat bertemu dan bersalaman saat datang dan waktu pulang, baik kepada guru maupun sesama siswa. Kegiatan ini mulai ditanamkan sejak hari ini ditambahkan kepala sekolah yang masih nampak cantiknya. Kebersihan juga menjadi sorotan, kebersihan merupakan sebagian daripada iman atau kebersihan pangkal kesehatan lanjut Johariah. Kebersihan badan dengan mengggosok gigi, menggunakan shampoo, memotong rambut dan kuku. Kebersihan lingkungan baik di sekolah maupun di rumah perlu dijaga, membiasakan menyapu dan membuang sampah pada tempatnya.
Dalam membaca yasin, Huriana Yunusiah selaku guru agama mengatakan secara bergilir anak-anak kelas lima dan enam memimpin pembacaan yasin. Nazar misalnya, saya sudah beberapa kali kami memimpin teman-teman dalam pembacaan yasin, saat ditanya. Saya senang dapat melaksanakan tugas ini

Rabu, 12 September 2012

Ziarah Haji

PORTAL_Mataram. Menunaikan ibadah haji merupakan rukun islam yang ke_5. Bulan syawal atau bulan september ini merupakan kesibukan bagi calon jamaah haji yang akan menunaikannya. Berbagai kesibukan, mulai dari kelengkapan dokumen, kesehatan sampai dengan membuaka ziarah haji. Ziarah haji merupakan tradisi masyarakat lombok secara umum, ziarah haji atau open house bagi calon jamaah haji diselenggarakan beberapa hari sebelum keberangkatan ke tanah suci. Menurut H. Saiful Abdi salah satu tokoh yang ada di Pagutan, ziarah haji sebagai sarana untuk meminta maaf karena haji merupakan perjalanan suci sehingga sedapat mungkin persoalan dapat diselesaikan. Selain itu pada kesempatan ziarah haji ini, calon haji mohon do’a agar sejak perjalanan sampai dengan kepulangan diberikan kemudahan. Sementara pada malam harinya diadakan serakalan dan tahlilan yang dilakukan oleh masyarakat sekitar. Ziarah haji dilakukan pada sore atau malam hari mengingat calon haji mempunyai kegiatan rutin pada pagi harinya. Mendekati keberangkatan haji biasanya kesibukan calon jaaah haji akan bertambah, masyarakat sedapat mungkin untuk dapat berziarah kecalon haji. Masyarakat juga biasanya meminta kepada calon haji untuk dido’akan ditempat-tempat mustajab guna mendapat panggilan haji.

Minggu, 09 September 2012

Hultah Majlis Ta’lim AL-Ikhlas


PORTAL_Mataram. Pelaksanaan Hari jadi ke_3 Majlis Ta’lim Al-Ikhlas jumat (7/9/12) berlangsung cukup hidmat. Al-Ikhlas merupakan salah satu dari sekian banyak majlis taklim yang ada di lingkungan Presak Timur Pagutan Mataram. Setiap RT memiliki Majlis Taklim yang yang beranggotakan ibu-ibu dan remaja putri.

Senin, 03 September 2012

TENTANG HAJI



                Marilah kita berusaha untuk menghiasi diri kita dengan bertaqwa kepada Allah dengan seluruh kedirian kita, bertaqwa dalam pikiran kita dengan tunduk pada syariat allah Subhaanahu wata’aalaaa dan pasrah pada ketentuannya, serta berusaha memahami kebesaran Allah dengan mentadabburi ayat-ayat-Nya baik ayat-ayat qauliah yang  berupa firman maupun ayat-ayat kauniyah. Bertaqwa dalam hati dengan berusaha menyingkirkan penyakit-penyakit yang menggerogoti hati seperti iri, dengki, sombong dan lain-lainnya. Bertaqa dengan seluruh anggota tubuh kita dengan memanfaatkannya untuk berbuat hal-hal yang dicintai dan diridloi oleh Allah Subhaanahu wa ta’aalaa. Dengan ketaqwaan itu, mudah-mudahan Allah mengangkat derajat kita di dunia dan di akhirat.

Komunitas Blog Kampung Media

http://www.youtube.com/watch?v=vG8vV27O8mI. Diberdayakan oleh Blogger.

Followers