Jumat, 30 Desember 2011

Tips Sabar atas Musibah

Tips kesabaran atas musibah merupakan lanjutan dari beberapa tips untuk meyelesaikan masalah pribadi secara mandiri, beberapa hari yang lalu kami juga share tips menjadi orang sabar belajar. Tips ini secara tidak langsung dilatar belakangi berita yang sangat mengejutkan yaitu tsunami di Jepang.

Sabar adalah salah satu key keberhasilan, ada ungkapan “man sabara dhafara” barang siapa bersabar maka akan memperoleh (yang dicita-citakan). Ada keterkaitan antara sabar dan syukur, keduanya seolah tema adik dan kakak. Sabar biasanya ditujukan kepada orang yang berduka sedangkan syukur ditujukan kepada orang yang memperoleh kenikmatan. Kedua perbuatan ini tidak mudah, meskipun kelihatan lahirnya mudah bersyukur ketimbang bersabar. tetapi membutuhkan ketelitian bertindak. Tidak sabar membuat putus asa sedangkan tidak bersyukur melahirkan kerakusan tersendiri

1. Ingatlah selalu akan nikmat Allah, bukankah lebih banyak nikmat yang diberikan daripada musibah yang ditimpakan kepada hambanya. Kalau anda umur 30 tahun, dan sekarang ini mendapat musibah selama satu tahun saja, itu artinya Allah masih banyak mencurahkan nikmat daripada musibah. Rasulullah mewanti wanti agar selalu mengingat Allah dalam keadaan lapang, maka Allah pasti akan selalu mengingat dalam keadaan sempit.

2. Tidak ada kesulitan yang terus menerus, Allah menciptakan makhluknya berpasang pasangan, ada laki-perempuan, bumi-langit, siang-malam, dan Allah pasti menciptakan kesulitan dan jodohnya yaitu kemudahan. Kalau saat ini belum juga dipertemukan, anggap saja seperti seseorang yang masih dalam tahap pencarian jodoh. Al Qur'an mengingatkan hal itu berulang kali (QS.al Insyirah: 5-6)
فَإِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا. إِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا
Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.

3. Tanamkan dalam lubuk hati yang dalam bahwa kunci keberhasilan adalah sabar, Ayam yang ingin menetaskan telur saja harus bersabar meng-erami telurnya 21 hari, dalam kondisi yang demikian ayam tidak makan dan tidak minum (baca: puasa) kecuali benar benar perlu.

4. Kalau kondisi sudah benar benar dalam kondisi klimaks, maka ingatlah dengan perkataan Ali ra;
الصَبْرُ مِنَ الأمُوْرِ بِمَنْزِلَةِ الرَّء سِ مِنَ الْجَسَدِ
Sabar dalam sebuah masalah itu (bagaikan) kedudukan kepala dalam jasad.
Alangkah mengerikannya jika menghadapi masalah tidak sabar, seperti mengerikannya jasad yang tak berkepala.

5. Musibah yang bukan karma, adalah ujian saja. Berbahagialah orang yang sedang di uji oleh Allah kerena ia akan naik peringkat. Kalau anda ingin menyelesaikan jenjang pendidikan pastinya ujian adalah masa yang paling mendebarkan dan moment yang di tunggu tunggu.

Dengan berbuat sabar tentu kita akan menjadi pribadi yang damai, tidak ikut ikutan dan melangkah penuh percaya diri amin ya rabb.

Kamis, 29 Desember 2011

SEJARAH NURUL QUR'AN PAGUTAN

Pondok Pesantren Nurul Qur'an berdiri sekitar tahun 1900-an. Di dirikan oleh TGH. Abdul Hamid. Lokasi Pondok pesantren ini di sekitar masjid Al-Hamidy yang sekarang. Pada tahun 1932 Pondok ini berkembang dengan pesat. santrinya tidak sajak berasal dari pulau Lombok, tetapi juga berasal dari pulau Bali dan pulau Sumbawa. karena perkembangan santri yang begitu pesat sehingga lokasi yang ada menjadi sempit. Suyukurlah pada sekitar tahun 1940 TGH. Abdul Hamid mendapat hibah tanah seluas 10 hektar dari penguasa Mantang, di Jurang Satek.

Pada tahun 1940, TGH. Abdul Hamid membuat sekitar 400 pondok di lokasi yang baru ini. Sesudah pondok ini rampung, Tuan Guru memindahkan santri-santrinya ke lokasi yang baru. lokasi ini lebih luas, lebih nyaman dan aman. sedangkan TGH. Abdul Hamid pulang pergi antara Pagutan dan Jurang Satek, dua hari dalam seminggu (kamis dan jum'at) berada di Pagutan dan lima hari selebihnya berada di Mantang.

Pada masa pendudukan Jepang sekitar tahun 1942, pondok ini di ambil alih oleh penjajah Jepang sebagai asrama tentara. Separuh di tempati oleh tentara Jepang dan separuhnya ditempati oleh santri.

Ketenangan santri mulai tidak aman lagi dan tahun 1944 asrama tentara yang tidak lain adalah Pondok Pesantren Nurul Qur'an di bombardir oleh tentara sekutu dan semuanya di bumi hanguskan dan rata dengan tanah.

Tuan Guru Haji Abdul Hamid kembali membawa sisa-sisa muridnya ke Pagutan ke lokasi semula. Setelah TGH. Abdul Hamid wawat, pondok ini di wakilkan oleh putra beliau yakni TGH. Ahmad Mali, sementara lokasi pondok tetap dua tempat, sebagian ada di Jurang Satek dan sebagian ada di Pagutan. Pada tahun 1961-1970 pondok ini tidak saja di pimpin oleh TGH. Ahmad Mali, tetapi di bantu oleh putra beliau yakni TGH. Mustadjab.

Selasa, 27 Desember 2011

HAUL KE-42 TGH MUSTADJAB


Sabtu, 24 Desember 2011
Acara haul TGH Mustajab ke-42 yang dipusatkan di Madrasah Nurul Qur’an Pagutan berlangsung dengan sukses. Hal ini dapat dilihat dari kegiatan yang dilaksanakan sebelum dan sesudah acara inti haul tersebut, animo masyarakat yang sangat besar mengikuti rangkaian acara tersebut dan para undangan yang hadir
pada malam itu.
Pada kesempatan itu hadir Walikota Mataram H. Ahy
ar Abduh dalam sambutannya disampaikan beberapa program kota Mataram yang berkaitan dengan kesehatan, pendidikan dan infra struktur yang sedang dilakukan di kota Mataram, hal ini juga menjadi jawaban dari apa yang dilontarkan Ketua NU Kota Mataram Fairuzzabadi.
Sementara itu, Ketua NU Fairuzzabadi dengan gaya guyonan Abumacelnya menyampaikan apa saja prog
ram kegiatan haul tahun ini. Beberapa hal yang sudah dan akan di lakukan berkaitan dengan memeriahkan haul ke-42 kali ini, berupa pengelolaan bank sampah, pelatihan teknisi handphone dan pelatihan pemberdayaan perempuan lainnya yang memang dibutuh
kan oleh masyarakat Pagutan. Dan masyarakat pagutan akan terus mendukung program-program yang dilakukan oleh pemerintah melalui Walikota Mataram.
Acara haul ini ditutup dengan ziarah makan yang dilaksankan di Jurang Sate Lombok Tengah pada hari minggu esok harinya. Hadir pada kesempatan tersebut Kepala Dinas Kementrian agama NTB, Wakil Bupati Lombok Tengah dan beberapa pejabat pemerintah dan tokoh masyarakat dan alumni jamaah almarhum TGH Mustajab.
“Mengenang jasa-jasa almarhum dan melanjutkan apa yang sudah dilakukan pendahu kita merupakan suatu kewajiban bagi kita kaum muslim dan juga menyambung tali silaturrahmi” hal ini dilontarkan oleh Kepala Dinas Keementrian Agama NTB, sementara itu Wakil Bupati akan mendukung apa saja kegiatan dari program-program yang akan dilaksanakan berkaitan dengan pendidikan. Disamping itu juga disampaiakn perkembangan Kabupaten Lombok Tengah termasuk keberadaan Bandara Internasional yang ada di Lombok Tengah.

Minggu, 11 Desember 2011

FUNBIKE MARAK LAGI DI MATARAM

Dalam 1,5 bulan terakhir, sudah tiga kali diadakan acara funbike di kota Mataram, animo masyarakat terlihat cukup tinggi dilihat dari jumlah peserta yang semakin bertambah. Berbagai kalangan dan usia berbaur mengikuti acara tersebut, dari siswa sekolah dasar sampai yang sudah pensiun.

Acara funbike ini diselenggarakan oleh berbagai organisasi, lembaga, perusahaan, seperti Golkar, Lombok Post / Korpri, dan Bank BTN dalam rangka memeriahkan perayaan ulang tahun dan juga memperkenalkan produk-produk mereka. Penyelenggara berusaha semaksimal mungkin menggaet peserta lewat media masa dan door prize yang menggoda. Sehingga jumlah peserta mencapai ribuan.

Rute yang dilalui seputar Mataram dan Lombok Barat. Hal ini tidak membuat peserta terlalu lelah. Beberapa peserta yang ditemui mengatakan “saya cukup lama tidak pernah naik sepeda” ujar Saepudin salah satu peserta dari Kr. Kemong Cakranegara. Mudah-mudahan even ini membuat saya kembali berolahraga sepeda lanjunya. Ada juga beberapa komunitas yang mengatakan kalau rute yang dilalui tidak terlalu melelahkan, tidak seperti apa yang biasa dilakukan oleh komunitas mereka.

Komunitas sepeda ontel cukup aktif mengikuti even-even seperti ini, komunitas ini cukup unik terihat dari sepeda yang memang keluaran bahuela namun masih kuat dan antik serta pakaian mereka yang jarang menggunakan kaos yang diberikan pihak panitia. Mereka menggunakan kostum yang senada dengan sepeda, seperti pakaian petani, pejuang, sampai dengan mengenakan jas lengkap dengan dasi dan sepatu mengkilat.

Berbagai macam doorprize yang disediakan panitia dari yang jam dinding, dispenser, kulkas, handphone, mesin cuci, sepeda, motor sampai dengan 1 buah rumah. Saat-saat yang dinanti setelah menikmati snack dan hiburan yang disediakan panitia. Sambil bergurau, Anto mengatakan “kalau untung saya mau kulkas 2 pintu, tidak terlalu repot membawanya, kalau dapat rumah mau ditaruh dimana, lahan pekarangan saya kecil”.

Sayang semangat menabung yang sedang digalakkan tidak nampak dalam undian doorprize, buktinya tidak ada satupun panitia yang menyiapakan hadiah berupa tabungan dalam hadiah-hadiah merek, ungkap sapar.

Sabtu, 10 Desember 2011

Tidur Juga Sehat

Ini adalah konsep kesehatan modern dimana berolah raga rutin dan menjaga keseimbangan nutrisi saja tidak cukup untuk mencapai kesehatan yang optimal. Kesehatan tidur, kini justru menjadi elemen penting bagi kesehatan dan kualitas hidup seseorang.

Tidur yang sehat akan memberikan vitalitas dan kebugaran yang akan meningkatkan produktivitas seseorang. Sayang masyarakat kita masih mengabaikan kesehatan tidur. Akibatnya, tanpa kita perhatikan, masalah tidur telah memperberat, bahkan menyebabkan berbagai masalah sosial.

Lihat sekeliling kita masih banyak orang-orang yang sering merasa lelah, lamban, sulit berkonsentrasi, bahkan emosional tak menyadari masalah yang diidapnya. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa dengan menambah jam tidur siswa di suatu sekolah, telah dapat meningkatkan prestasi akademis, prestasi olah raga serta menurunkan angka kenakalan remaja. Ya, manfaat tidur jelas positif bagi kesehatan, kemampuan kognitif dan stabilitas emosional.

Juga, tahukah Anda, bahwa kemampuan analisa untuk mengambil keputusan yang tepat dipengaruhi oleh tidur yang sehat? Begitu pula dengan kemauan untuk berempati, dan menerima kritik. Kualitas-kualitas yang harus dimiliki seorang pemimpin.

Sehari-hari kita juga masih melihat pekerja yang terus mengonsumsi minuman berenergi untuk meningkatkan performa. Kecelakaan kerja atau lalu lintas masih terjadi akibat kantuk serta penderita penyakit-penyakit kronis terus bertambah. Padahal ini semua bisa dicegah.

Ngorok atau mendengkur adalah kebiasaan yang dianggap biasa oleh masyarakat kita. Padahal efeknya luar biasa bagi kesehatan dan kualitas hidup seseorang. Pada anak, bahkan bisa mengakibatkan gangguan tumbuh kembang.

Atasi mendengkur, kita akan dapat mencegah terjadinya hipertensi, diabetes, penyakit jantung, obesitas, stroke hingga kematian. Dengkuran dan rasa mengantuk berlebih merupakan ciri utama dari sleep apnea, henti nafas saat tidur.

Kantuk berlebih jelas mengganggu produktivitas dan kualitas hidup seseorang. Tapi efek kekurangan oksigen juga dapat merusak bagian-bagian tertentu di otak.

(Dari berbagai sumber)

Komunitas Blog Kampung Media

http://www.youtube.com/watch?v=vG8vV27O8mI. Diberdayakan oleh Blogger.

Followers