Sabtu, 03 Agustus 2013

Pengumuman Lomba Poster Islami


Pengumuman pemenang lomba poster kreativitas menanti berbuka yang diselenggarakan oleh Remaja Masjid Pusaka Al-Hamidy Pagutan berlangsung di halaman utara masjid Al-Hamidy Pagutan kamis (01/08) lalu. Acara yang dihadiri sekitar seratus lebih undangan, terdiri dari pihak pemerintah, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan remaja masjid berjalan dengan sukses.

Menurut laporan panitia, pelaksanaan lomba telah sesuai dengan rencana yang ada. Setelah mendaftarkan diri, peserta diminta mengumpulkan hasil pembuatan poster mereka berupa file JPG. Peserta memmpunyai waktu sekitar dua puluh hari untuk membuat berbagai kreativitas. Lomba poster islami ini terbagi dalam tiga kategori, tingkat smp, sma, dan mahasiswa / umum. Sedangkan tema yang dibuat berupa  ayo sholat berjamaah di masjid, pemuda jauhi maksiat, jangan lupa mengaji, dan internet sehat bersama telkom.

Sementara itu, M.F Hafiz, selaku Ketua Remaja Masjid Pusaka Al-Hamidy Pagutan Mataram mengatakan, kemajuan teknologi yang masuk dengan berbagai cara dan sumber melalui media masa, baik televisi maupun cetak. Untuk itu pemuda sebagai pelanjut generasi hendaknya diajak untuk memfilter diri terhadap ancaman-ancaman yang ada disekitar kita. Lebih lanjut Hafiz mengajak pemuda untuk menjadikan remaja masjid sebagai sebuah organisasi yang bergengsi, tidak kalah dengan organisasi lain. Remaja masjid mampu melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat baik bagi dirinya maupun bagi masyarakat.

Dalam lomba poster islami ini keluar sebagai juara untuk tingkat SMP, Nadhira N. Bukhari, SMA Ardiyan Gilang Ramdhan, dan untuk tingkat mahasiswa dna umum diperoleh Ahmad Mahfiz. Sedangkan untuk Grafis Komputer (GK) di peroleh oleh Muhammad Hidayat Al-Fursoni, Assyrajul Munir, dan Ibnu Arobi, masing juara mendapatkan hadiah berupa handphone, voucher belanja dan piagam. selamat

0 komentar:

Posting Komentar

Komunitas Blog Kampung Media

http://www.youtube.com/watch?v=vG8vV27O8mI. Diberdayakan oleh Blogger.

Followers