Senin, 07 Juni 2010

PEMILU KADA PUN DIMULAI


Pesta pemilihan walikota dan Wakil Walikota diadakan serentak di seluruh kota Mataram pada hari senin (7/5). Warga yang mempunyai hak pilih di haruskan untuk memilih dan ikut serta dalam pemilu kada hari ini. Seperti kutipan pidato yang disampaikan oleh ketua KPU Kota Mataram yang menyatakan "Pemilu Kada adalah sarana untuk melaksanakan kedaulatan rakyat berdasarkan azas langsung, umum bebas dan rahasia serta jujur dan adil, untuk itu KPU Kota Mataram mengajak semua masyarakat Kota Mataram untuk mendukung dan mensukseskan Pemilu Kada Kota Mataram pada hari Senin tanggal 7 Juni 2010.

Melalui kesempatan kali ini, kami mengajak dan menghibau kepada seluruh masyarakat Kota Mataram khususnya yang telah terdaftar di dalam DPT supaya datang berbondong-bondong dan menggunakan hak pilih anda di TPS masing-masing pada hari Senin tanggal 7 Juni 2010 dan mencoblos Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Mataram sesuai hati nurani.

Masa depan Kota Mataram berada ditangan kita, karena suara kita sangat menentukan masa depan Kota Mataram."

Begitu juga yang terjadi di Kelurahan Pagutan. Sebanyak 14 TPS tersebar di 5 Lingkungan yang ada yaitu 1 TPS di lingkungan Gulinten, 3 TPS di Presak Timur Pagutan, 3 TPS di Presak Barat Pagutan, 2 TPS di Kebon Lauk dan 4 TPS di Karang genteng.

Pemilihan di mulai serentak Pukul 7.00 Wita. Dari pantauan Tim Portal mengenai antusias warga, warga kurang antusias dalam pemilihan kali ini. Ini terbukti dari sepinya warga yang pergi ke TPS untuk menjiblos. Di TPSA 2 saja sekitar 150 orang saja tidak melalukan haknya untuk memilih. Di TPS-TPS lain pun kelihatan sepi tidak terlalu banyak di datangi warga. Sekitar jam 11 TPS-TPS sudah sepi pemilih.

Sekitar Jam 14.00 Penghitungan suara di mulai di semua TPS di kelurahan Mataram. Hasil Rekapitulasi Hasil PemiluKada Di kelurahan Pagutan menunjukkan Pasangan AMAN memperoleh 2574 suara yaitu sebanyak 60,93 %, menempati urutan teratas disusul pasangan BARU memperoleh 549 yaitu sebanyak 12,95% dan di ikuti pasangan FAHAM memperoleh 466 suara dengan prosentase sebesar 10,99%, AKOR memperoleh 406 dengan prosentase suara sebesar 9,57% dan yang terakhir pasangan ADA memperoleh 228 dengan prosentase suara sebesar 5,59 %

Hasil Quick Count sementara yang di Peroleh dari KPU Kota Mataram pun menunjukkan ADA sebanyak 6989 suara, BARU sebanyak 20823 suara, FAHAM sebenayak 31832 suara, AKOR sebanyak 13496 dan AMAN sebanyak 75505. Hal ini menunjukkan pasangan menempati posisi teratas untuk Kota Mataram dalam perhitungan sementara.
Siapapun yang terpilih, semoga mampu mengemban amanat rakyat yang membutuhkan pemimpin yang lebih peduli terhadap kepentingan seluruh masyarakat di Kota Mataram.

0 komentar:

Posting Komentar

Komunitas Blog Kampung Media

http://www.youtube.com/watch?v=vG8vV27O8mI. Diberdayakan oleh Blogger.

Followers