Senin, 20 Agustus 2012

Kemeriahan Pawai Takbiran Kota Mataram


Sejak habis berbuka 18 Agustus 2012 masyarakat paguta kota mataram yang ikut berpartisipasi dalam pawai takbiran menyambut satu syawal 1433 sudah berkumpul demikian pula dengan segala perabotan berupa tiga unit kendaraan peralatan dan tujuh unit kendaraan lainnya baik yang opencup maupun station bagi peserta. Hampir sekitar dua ratus lima puluh peserta yang terlibat dalam pawai yang kali ini diwakili oleh lingkungan Presak Timur.

Sepanjang jalan menuju ke arah lapangan umum Sangkareang Mataram sebagian besar macet. Berbagai miniatur baik yang diangkut kendaraan, diangkut/dibopong beramai-ramai atau yang diberi roda memenuhi jalanan. Beruntung kami berjalan lebih awal, ungkap Munawir Haris selaku koordinator. Berbagai miniatur disuguhkan oleh peserta, baik berupa masjid, menara, ka’bah, al-qur’an yang di barengi dengan beduk.

Peserta yang mengikuti pawai menurut informasi panitia sekitar seratus dua puluh enam dari berbagai lingkungan. Kita membagi pawai takbiran ini dalam tiga lokasi, Cakranegara, Mataram, dan Ampenan. Ini dilakukan disamping tidak menumpuknya peserta dalam satu tempat juga agar peserta lebih dekat dengan lokasi pawai takbiran, jawab salah satu panitia. Sementara itu lapangan sangkareang nampak sangat meriah. kembang api tidak henti-hentinya meledak di udara dan pukulan beduk.
Sayang kurangnya koordinasi antara panitia dengan pihak kepolisian nampak terlihat saat penentuan jalur peserta pawai. Sehingga hanya ada dua peserta yang menuju ke arah selatan kearah eks kantor bupati. Demikian juga dengan masih banyaknya kendaraan yang masuk dalam rute pawai. Peserta yang mengikuti pawai ini diberikan uang pembinaan sebesar enam ratus ribu rupiah dari pihak pemkot Mataram.

0 komentar:

Posting Komentar

Komunitas Blog Kampung Media

http://www.youtube.com/watch?v=vG8vV27O8mI. Diberdayakan oleh Blogger.

Followers