Selasa, 23 Juli 2013

Safari Ramadhan Stikes Mataram



Yayasan Stikes Yarsi Mataram, malam selasa (23/07) mengadakan safari ramadhan ke Masjid Pusaka Al-Hamidy Pagutan Mataram. Acara yang berlangsung setelah pelaksanaan sholat tarawih bersama. Badan Takmir Masjid, Penghulu dan Tokoh Agama dan Masyarakat hadir menerima kehadiran Yayasan Stikes Yarsi Mataram. Demikian juga dengan rombongan dari Stikes Mataram, mereka hadir dengan membawa jajaran pimpinan di yayasan tersebut.

Acara ini dimulai dengan perkenalan yayasan stikes kepada jamaah masjid dilanjutkan dengan tausiah dari perwakilan stikes, kemudian dengan perwakilan dari koordinator bank sampah. Perwakilan stikes ini mengatakan bahwa safari ramadhan dilaksanakan diseluruh lingkar kampus, safari kali ini membawa misi silaturrahim dengan masyarakat sekitar, sekaligus bina lingkungan, dan meminta perhatian masyarakat terhadap para mahasiswa yang banyak tinggal atau kos disekitar lingkungan kampus.

Tausiah ramadhan ini juga mengajak untuk bagaimana mengintrospeksi diri dalam bulan penuh barkah ini, “ coba kalau kita hitung berapa banyak dosa yang sudah kita perbuat selama satu tahun terakhir, bulan suci ini memberikan banyak pahala kepada siapapun berbuat baik dengan imbalan yang berlipat-lipat. Sementara dari bank sampah mengajak masyarakat untuk tidak selalu menjadikan sampah ini sebagai sampah, dan tidak membuang sampah ke sungai. Sampah juga dapat menjadi uang, seperti dicontohkan bahwa salah satu warga di lingkungan Rembiga telah dapat mengumpulkan uang lebih dari dua juta dari sampah. Untuk lebih lanjut koordinator bank sampah mengajak masyarakat untuk membicarakan hal lebih lanjut dengan menghubungi koordinator maupun langsung datang ke Stikes Yarsi Mataram.

Pada kesempatan itu, Tim Safari Ramadhan Yayasan Stikes Mataram memberikan bingkisan berupa Kitab suci Al-Quran untuk masjid Pusaka Al-Hamidy Pagutan Mataram untuk dapat dipergunakan oleh jamaah, sedangkan Badan Takmir masjid mewakili jamaah memberikan buku saku Gemercik yang merupakan hasil karya Badan Takmir masjid tersebut


0 komentar:

Posting Komentar

Komunitas Blog Kampung Media

http://www.youtube.com/watch?v=vG8vV27O8mI. Diberdayakan oleh Blogger.

Followers